Pembagian BLT Desa Pujud : Solusi Meningkatkan Kesejahteraan Warga

Rohil,Zadanews.com — Pemerintah Desa ke penghuluan pujud melaksanakan pembagian bantuan langsung tunai (BLT) kepada warga dari bulan Juli sampai Oktober, Kegiatan ini dipusatkan Kantor Penghulu Desa Pujud pada hari Selasa, 04 November 2025 kecamatan pujud, kabupaten Rokan Hilir.

Pembagian BLT dihadiri oleh, Pj penghulu pujud Andri mesyanto , Babinsa pujud, sekdes ketua BPKep serta perangkat kepenghuluan pujud, dan puluhan masyarakat penerima bantuan tersebut.

Dalam penyampaian Pj penghulu Andrian mesyanto mengatakan Alhamdulillah pada hari ini kita dapat melaksanakan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) desa kepada warga kurang mampu dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung program ini.

Adapun Pembagian BLT ini sebanyak 36 orang warga yang tercatat sebagai Kekuarga Penerima Manfaat (KPM) menerima Bantuan BLT Dana Desa (DK) Kepenghulauan pujud, ujarnya.

“Untuk itu setiap penerima BLT desa akan menerima bantuan sebesar Rp 300.000 per bulan selama 4 bulan, sehingga total yang diterima adalah Rp1.200.000 per kepala. Bantuan ini disalurkan kepada 36 orang warga kurang mampu di Kepenghuluan pujud”,terangnya.

“Semoga bantuan ini dapat membawa manfaat yang besar bagi masyarakat Desa Pujud dan membantu meningkatkan kesejahteraan warga secara signifikan”.

Kami berharap agar program BLT DK ini dapat tepat sasaran dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat, serta menjadi salah satu solusi untuk mengurangi kemiskinan dan kesenjangan sosial di Desa Pujud.

Related posts